Terpopular

Featured Post

Label

Followers

Skip to main content

Uniknya Berbelanja di Pasar Apung Banjarmasin

Uniknya Berbelanja di Pasar Apung Banjarmasin - Pasar Terapung , merupakan pasar yang unik bagi kita semua yang bukan warga banjarmasin , betul kan? . yang unik dari pasar ini adalah tempat transaksinya, yaitu di atas kapal. para penjual maupun pembeli harus menaiki kapal untuk membeli sesuatu jika ingin merasakan sensasi berbelanja di pasar terapung dan berhati-hatilah ketika ingin membeli sesuatu , karena anda berpijak di sebuah kapal atau sampan kecil sangat berbahaya jika salah berpijak. 

Pasar apung ini memiliki tiga letak , ada yang di kuin , sungai bairto dan sungai martapura .Jadi tinggal memilihi mana lokasi yang terdekat. Pasar Apung ini diperikiran sudah beroperasi sejak 400 tahun yang lalu. Barang yang di jual beragam , namun yang paling dominan adalah hasil kebun seperti buah-buah atau sayuran , memang ada juga yang menjual makanan dan lainnya. Pasar Apung ini dibuka dari 05:00 sampai 07:00 waktu setempat.

Pada jaman dahulu pasar ini menggunakan sistim barter atau tukar menukar untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Pasar yang unik ini juga merupakan salah satu pasar terapung terlama yang ada di dunia. Jadi jangan heran apabila di pasar tradisional ada turis asing yang ingin melihat secara langusng keunikan dari pasar apung ini.

Pasar di atas air yang kini disebut sebagai Pasar Terapung memang sudah berlangsung lama. Kemudian pemerintah menetapkan pasar apung sebagai tempat wisata agar meningkatkan devisa negara, mulai saat itu pada tahun 1980 Pasar Apung mendapatkan respon yang sangat bagus, baik dari wisatawan domestik maupun mancanegara .
  • Aksesibilitas
Akases menuju Pasar Apung sangat mudah, dimanapun kita menginap hanya beda jarak dan waktu saja. Jika anda dekat dari Pasar Apung cukup jalan kaki saja dan kemudian ikut naik kapal . Atau jika anda dekat dengan sungai martapura atau kantor gubernur tinggal naik kapal saja langsung . Biaya sewanya 100.000-300.000 Rupiah tergantung jarak dan waktu penyewaan kapal.
  • Fasilitas
Karena berada di atas sungai fasilitas yang penting adalah prahu,  anda bisa menyewa prahu untuk berinteraksi langsung dengan masyarakat penjual.
  • Harga Tiket
-
  • Lokasi
Untuk Pasar apung di Banjarmasin ada 3 lokasi yaitu di sungai martapura , sungai kuin , dan sungai mesa.

Comments