Terpopular

Featured Post

Label

Followers

Skip to main content

7 Tempat Wisata di Kota Bengkulu

7 Tempat Wisata di Kota Bengkulu - Kota Bengkulu merupakan ibukota provinsi Bengkulu yang memiliki berbagai tempat wisata , seperti wisata alam , wisata sejarah, dan ada di Kota Bengkulu terkenal dengan bungaya yang langka. Bunga Raflesia Arnoldy yang hanya tumbuh di Kota Bengkulu ini menjadikan Kota Bengkulu terkenal. Pasti anda tahu nama Bunga Raflesia Alnordy, bunga yang memiliki bau tidak sedap, dan memiliki ukuraan yang besar ini menjadi daya tariknya. Jika anda berkunjung ke Kota Bengkulu tidak ada salahnya mampir di tempat wisata yang telah saya rangkum.

1. Pantai Panjang
Dari namanya sudah terbayang , pasti panti ini memiliki garis pantai berpasir putih yang panjang. Pantai panjang merupakan tempat wisata pantai yang memiliki garis pantai terpanjang di provinsi bengkulu , panjang dari garis pantai panjang yaitu 7 km . Tidak hanya garis pantainya yang panjang namun keinndahaan pantainya juga sangat indah. Lokasi Pantai Panjang berada di sebelah barat kota bengkulu dengan jarak 1.5km , di bandingkan panjang pantainya masih panjang panjang pantainya. Aktivitas yang anda bisa lakukan yaitu berenang , bermain voly pantai, berselancar atau berkeliling di sekitar pantai. Karena disana menyewakan delman dan juga gajah untuk berkeliling.

2. Benteng Marlborough
Benteng Marlborough Bengkulu
Benteng Marlborough
Sekilas dipikiran anda , pasti mengira ini nama subuah merek rokok , namun Benteng Marlborough adalah Benteng peninggalan dari Inggris yang berada di kota Bengkulu. Benteng ini di bangun pada tahun 1713-1719 yang di prakarsai oleh Joseph Callet sebagai benteng pertahanan inggris. Bangunan ini sangat memiliki sejarah panjang , dari penjajahan Inggris, Belanda , hingga Jepang, dan terakhir di gunakan sebagi benteng pertahanan yaitu pada tahun 1977 yang di gunakan oleh TNI-AD. Sejak 1977 hingga sekarang Benteng Malborough di gunakan untuk cagar budaya.

3. Rumah Pengasingan Bung Karno
Rumah Pengasingan Bung Karno Bengkulu
Rumah Pengasingan Bung Karno
Rumah Pengasingan Bung Karno, dulunya adalah rumah yang di miliki oleh warga keturunan cina yang bernama Lion Bwe Seng . Rumah Lion Bwe Seng ini di sewa oleh para tentara belanda untuk menempatkan Soekarno selama pengasingan dari tahun 1938-1942. Rumah ini sekarang di jadikan museum , anda dapat masuk dengan harga tiket 2500 rupiah saja. Disana terdapat barang-barang keseharian milik Bung Karno, ada juga foto-foto yang menghiasi hampir seluruh ruangan .

4. Telaga Tujuh Warna
Sesuai dengan namanya , telaga ini memiliki tujuh warna yang berbeda-beda dan di titik telaga yang berbeda pula. Ada yang beranggapan warna air ini di sebabkan oleh hal-hal gaib yang terjadi jaman dahulu. Telaga yang berwarna putih disana dilarang mengucapkan kata puteri , jika mengaktakannya maka air mata telaga akan semakin besar. Namun setelah di selidiki ini hanya fenomena alam saja, hal ini juga terjadi di  Danau Kalimutu Nusa Tenggara Timur. Perbedaannya hanya warna airnya lebih banyak . Warna yang ada di Telaga Tuju Warna ini yaitu , biru merah, putih, abu-abu, hitam, coklat, kuning. 

5. Pulau Tikus
Pulau Tikus Bengkulu
Pulau Tikus
Pulau Tikus terletak di sebelah barat kota bengkulu  dengan jarak 10 km dari pusat kota bengkulu dan terhubung langsung dengan samudra hindia. Pulau Tikus memiliki keindahan bawah laut yang mengaggumkan, karena pulau ini sangat hiden bahkan tidak ada sama sekali penduduk disana , yang ada hanya penjaga mercusuar. Bisa dikatakan semakin sepi penduduk di sebuah pulau makan tempatnya bersih dan sampah-sampah. Anda dapat melakukan aktivitas snorkling , berenang atau berjalan-jalan. Akses yang bisa anda tempuh yaitu menggunakan kapal nelayan yang berada di Pantai Panjang dengan waktu sekitar 60 menit.

6. Danau Dendam Tak Sudah
Danau Dendam Tak Sudah Bengkulu
Danau Dendam Tak Sudah

Danau Dendam Tak Sudah adalah danau yang terletak di Danau besar, Kecamatan Singaran pati, Kota Bengkulu. Danau ini memiliki keseuluruhan luas 67 hektar. Namun danau ini tak setenar danau-danau yang lainnya , seperti Danau Toba, Danau Minanjau. Danau ini minyimpan cerita yang misterius. Ada beberapa legenda yang menceritakan tentang buaya buntung, keramat pintu air, litah raksasa, keramat danau, hingga dendah tak sudah yang menjadi nama dari danau ini. Pada tahun 2000 saat Kota Bengkulu terkena gempa 7,3 Skala Ritcher ada yang melihat buaya butung muncul ke permukaan danau, akibatnya cerita ini dikaitkan dengan bencana yang melanda di kota Bengkulu.

7. Taman Berburu Seblat
Taman Berburu Seblat merupakan tempat wisata alam yang menyajikan tema berburu (hunting) . Tetapi bukan hunting foto, melainkan hunting binatang . Ada beberapa binatang yang tidak boleh di buru oleh masyarakat seperti kera dan monyet. Binatang yang anda boleh tembak adalah babi, rusa, kelinci,kijang ,dll. 

Comments