Objek Wisata Umbul Sidomukti di Semarang - Kawasan wisata Umbul Sidomukti merupakan salah satu Wisata Alam Pegunungan di Semarang, berada di Desa Sidomukti. Wisata ini sangat cocok bagi anda sarana berkumpul keluarga atau teman-teman. Kerana keindahaan dari alam Sidomukti dan udara disana masih sangat sejuk. Selain sejuk udaranya , pemandangan di sidomukti juga bagus. Karena banyak sawah-sawah yang membuat semakin kental perdesaannya.
Daya tarik dari umbul sido mukti adalah kolamnya atau umbul itu sendiri, selain kolamnya . Anda juga bisa bermain outbound disini. Ada beberapa macam wahana seperti flying fox, rapeling, marine bridge. ini semua menantang adrenaline anda pada tema ketinggian. Wisata Umbul Sido Mukti ini berada diketinggian 1200 mdpl , jadi cukup lumayan dingin udaranya.
Bagi anda yang lupa membawa pakaian renang atau tidak berani dengan tantangan outbound yang ada , tenang saja. Karena masih ada tempat wisata yang masih bisa anda kunjungi untuk bersantai dan menikmati pemandangan bahkan lebih bagus pemandangannya. Tempat itu adalah Pos Mawar, anda dapat naik lagi dengan kendaraan bermotor sekitar 1 Km dari parkiran umbul. Namun anda akan di kenakan biaya lagi untuk masuk dan parkirnya. Ada cafenya juga , namanya pondok kopi. jadi anda bisa bersantai menikmati pemandangan dan bisa berfoto-foto dengan pemandangan yang bagus.
Bagi anda yang lupa membawa pakaian renang atau tidak berani dengan tantangan outbound yang ada , tenang saja. Karena masih ada tempat wisata yang masih bisa anda kunjungi untuk bersantai dan menikmati pemandangan bahkan lebih bagus pemandangannya. Tempat itu adalah Pos Mawar, anda dapat naik lagi dengan kendaraan bermotor sekitar 1 Km dari parkiran umbul. Namun anda akan di kenakan biaya lagi untuk masuk dan parkirnya. Ada cafenya juga , namanya pondok kopi. jadi anda bisa bersantai menikmati pemandangan dan bisa berfoto-foto dengan pemandangan yang bagus.
- Aksesibilitas
- Fasilitas
Faslitas di Umbul sudah memadai , parkir di umbul cukup luas dan fasilitas outbound juga ada disini. Anda dapat menginap di sekitar umbul jika anda ingin berlama-lama disana. Anda bisa tidur di camping ground yang berada di pos mawar, atau menginap di penginapan vila di dekta umbul ada , dan sekitar bandungan karena banyak hotel dan vila disana.
- Harga Tiket
Tiket parkir mobil dan Sepeda motor 2.000 Rupiah. Tiket masuk untuk hari biasa 4.000 Rupiah per orang dan 5.000 rupiah pada hari Sabtu, Minggu, dan hari libur. Ingin mencoba marine bridge? Siapkan 7.000 Rupiah per orang dan 6.000 Rupiah per orang untuk rapeling, dan 15.000 – 20.000 Rupiah untuk 3x putaran ATV. Selain tiket reguler, pengelola juga menawarkan paket untuk kelompok berisi minimum 20 orang untuk corporate event seperti tracking.
- Lokasi
Umbul Sidomukti ini berada di Desa Sidomukti Kecamatan Bandungan Kabupaten Semarang.
Comments
Post a Comment